GT Lele Ampel Gelar Lomba Tepat di Hari Kemerdekaan RI Ke 72. Merdeka

Cover Ampel 1

Kabarmancing.com, Jatisampurna, Bekasi – Untuk ikut meramaikan dan merayakan ulang tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke 72, Pemancingan Galatama (GT) Lele Ampel yang berada di Jalan Ampel, Jatirangga, Jatisampurna, Bekasi, Kamis. 17 Agustus 2017 bertepatan dengan HUT RI, bersama pemancing maniak lele menggelar event. Ya, hari itu 32 lapak terisi penuh. Dengan semangatnya peserta yang ikut merasa senang bisa meramaikan HUT RI tersebut.

    Ampel 4Suwarso Untoro, si empunya kolam sekaligus punya hajat kepada kabarmancing.com menuturkan, momen ini sangat tepat dan sudah direncanakan sebulan sebelumnya. “Saya berharap dengan kegiatan mancing tepat di hari kemerdekaan ini rasa cinta terhadap bangsa dan tanah air Indonesia semakin kuat melalui kegiatan memancing,” ujarnya dengan tegas.

    AmpelLomba yang dimulai jam 2 siang sampai jam 5 sore berlangsung tertib dan lancar. 32 lapak di Pemancingan Ampel sudah dipesan jauh-jauh hari oleh peserta dan menyisakan cadangan hingga puluhan orang. Ampel dengan luasnya 15×26 meter, hingga saat ini sudah terisi sebanyak 3 ton ikan lele mulai dari ukuran terkecil 1,5 kg dan terberat 4 kg up. Sebab itulah setiap diadakan kegiatan pasti lapak di Ampel selalu penuh. Inilah diharapkan Suwarso dengan kolam miliknya itu.

    Ampel 7Dengan tiket Rp 100 ribu per lapak satu joran. lomba yang semula akan digelar jam 9 pagi berubah jadi jam 2 siang. Setelah kumpul, dilanjutkan kocok lapak dan peserta menuju lapaknya masing-masing, kemudian panitia memberi aba-aba lomba akan dimulai. Dari keterangan Suwarso, di Ampel punya peraturan wajib ditaati peserta khususnya dalam pemakaian umpan yang dilarang antara lain, biang cuka, marus/darah, cacing rambut, kroto, brownis, kremes/ampas chicken dan dasbun atau umpan sabun. Diluar umpan tersebut diperbolehkan.

    Ampel 8Untuk aturan lomba lanjut Suwarso, 1 lapak 1 joran, 1 mata kail tanpa ruit, ikan induk harus makan, apabila dapat ikan induk wajib panitia yang melepas ikan dengan disaksikan salah satu pemancing, dilarang nyiram dan buang kobokan ke kolam dan terakhir dilarang  ngebom. “Semua peserta harus mentaati aturan tersebut, jika ada melanggar dari aturan yang kami buat maka akan didiskualifikasi,” terang Suwarso.

 

Lomba penuh semangat

    Selama 3 jam lomba berjalan begitu ketat. Susul menyusul ikan induk mewarnai kegiatan event. Rasa gelisah dan bimbang terus mehinggapi peserta yang sudah duduk di posisi teratas dan berharap tidak ada lagi yang meniban berat ikannya hingga acara usai.

Peserta yang beruntung mendapat doorprize joran

Peserta yang beruntung mendapat doorprize joran

    Ikan sebanyak tiga ton di dalam kolam sepertinya tidak ada habis-habisnya dan peserta strike terus. Beragam ukuran lele berhasil diangkat peserta. Ya, jumlah 3 ton sungguh banyak. Dengan beragam umpan, lele-lele yang ada lahap menyantap umpan hingga membuat peserta puas dengan lomba hari itu.

    Selain hadiah uang untuk juara, Ampel juga memberikan doorprize atas dukungan Toko Ronson Fishing dan IMM Fishing Shop dengan memberikan beragam doorprize dan juga dukungan dari berita online kabarmancing.com. Dengan semangatnya, Suwarso membagikan hadiah hiburan tersebut kepada peserta yang beruntung. Mereka pun senang menerimanya dan  puas kegiatan mancing seperti ini. Apalagi jalannya lomba penuh semangat diikuti dengan sportifitas peserta yang tinggi. “Pokoknya hari ini rame dan seru abiss, bercanda terus sesama pemancing,” celoteh Suwarso. Dari pantauan panitia semua lapak hari itu mendapatkan ikan. Dan tak terasa jarum jam mengarah ke angka lima yang artinya lomba segera usai.

Para pemenang meneriam hadiah uang dari Suwarso Untoro (baju merah)

Para pemenang menerima hadiah uang dari Suwarso Untoro (kiri berbaju merah)

    Dari hasil yang tercatat di meja panitia juara pertama induk terberat ada di tangan Ki Uban dari lapak 23 dengan berat ikan 4,25 kg disusul juara 2 dan 3 yang semuanya menerima uang dan piranti pancing.

Pemenang lainnya menerima hadiah

Pemenang lainnya menerima hadiah

    “Kami ucapkan terima kasih kepada seluruh peserta yang ikut di kegiatan di Ampel yang sudah meramaikan event HUT RI ke-72 ini dengan tertib, lancar dan aman, yang tentunya didasari dengan rasa sportifitas yang tinggi dan meriah. Kami juga ucapkan terima kasih kepada para sponsor pendukung yang bersedia menjadi sponsor dan kepada semua pihak yang mendukung suskesnya acara ini. Ke depanya kami berharap bisa kembali bekerjasama. Salam mancing mania, merdeka,” ujar Suwarso sore itu dengan semangat.(bayu kmc/foto:dok.ampel)

  • Induk 1 / Ki Uban / Lapak 23 / 4,25 Kg / Rp 300 Ribu+Ril Ryobi Ecosima
  • Induk 2 / Dede / Lapak 13 / 3,90 Kg / Rp 250 Ribu+Ril Kingkong G 3000
  • Induk 3 / Mocel / Lapak 05 / 3,85 Kg / Rp 200 Ribu+Joran Polaris 180
  • Total Wil 1 / Anak Gudel / Lapak 03 / 59,65 Kg / Rp 200 Ribu
  • Total Wil 2 / Dani / Lapak 30 / 54,70 Kg / Rp 200 Ribu
example banner example banner

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below

No Responses