Kabarmancing.com – Ulasan umpan berikut ini datang dari Umpan Djumput hasil racikan Tim Djempol saat lomba di Pemancingan Deplu 74. Tim Djempol kembali mendapatkan pengalaman seru saat memancing di Deplu 74 dengan racikan andalan yang menjadi favorit para Djempol Lovers yang kembali diuji. Ya, siapa lagi kalau bukan ‘Umpan Djumput’, yang merupakan racikan sederhana namun terbukti efektif menarik perhatian ikan mas di berbagai kolam.
Bang Aji dari Tim Jempol memutuskan untuk sedikit berinovasi. Selain menggunakan bahan utama Djempol Reguler Amis Spesial, ia menambahkan 1 bungkus santan instan. Berikut bahan-bahan yang diperlukan dan cara membuatnya :
Bahan – Bahan :
- 1 Bungkus Amisan Salmon Djempol
- 1 Bungkus Djempol Reguler Amis Spesial
- 1 Bungkus Santan Instan
- Air Secukupnya
- Kroto Secukupnya
Cara Membuatnya :
Cara menbuatnya cukup sederhana. Campurkan semua bahan hingga merata, tambahkan air secara perlahan sampai adonan mencapai kekentalan yang diinginkan. Pastikan adonan tidak terlalu lembek atau keras agar mudah diaplikasikan di kail.
Racikan ini telah diuji oleh Tim Djempol di berbagai kolam, khususnya untuk lomba ikan mas dan hasilnya sangat memuaskan. Tidak hanya menghasilkan tangkapan yang konsisten, tetapi juga membantu memaksimalkan peluang juara di berbagai perlombaan.
Di kolam Deplu 74, atmosfer perlombaan semakin seru ketika Tim Djempol mencoba racikan ini. Hasilnya? Beberapa strike ikan mas besar berhasil dicetak menggunakan racikan Umpan Djumput Bang Aji. Selamat mencoba.(bang aji tim djempol/foto ilustrasi dok:kabarmancing.com)
Related Posts
Ipank Benjol : Buka Seminggu 2 Kali, Sabtu Gaplean, Minggu Spesial Lomba
Asiknya Mancing Pinggir Laut, Biayanya Murah Meriah
Info Produk : Tegek Captain Gold Label ‘Samadar’ Size 540-6 Sect, Size 630-7 Sect, Untuk Garongers
Ikut Yuk, Fishing Event Menuju 19 Tahun Umpan Djempol ‘Umpan Dari Masa ke Masa’
Khasiat & Manfaat Ikan Patin Bagi Kesehatan
No Responses