Kabarmancing.com, Ciputat, Tangerang Selatan – Komunitas mancing maniak pemburu ikan gabus yang tergabung di SH2G (Snake Head Hunter Gabus Mania) menggelar Anniversary ke 11. Kegiatan event mancing alam liar sekaligus silaturahmi angler/casting nusantara dengan tema ‘Let’s Back to Gintung 2022’ ini pun berjalan semarak dan meriah yang berlangsung di area Pulau Situ Gintung 3, Ciputat, Tangerang Selatan, Minggu 26 Juni 2022 dan dihadiri Wakil Walikota Tangerang Selatan H. Pilar Saga Ichsan.
Lebih dari 1000 peserta ikut dalam kegiatan berburu ikan gabus di Danau Situ Gintung. Pesertanya datang dari berbagai wilayah Jakarta, Jawa Barat, Banten dan Jawa Tengah. Ya, para angler ini pun kembali bertemu dan jumpa sesama maniak casting mancing di acara Anniversary SH2G.
Dari keterangan Sudargo Hartono atau akrab dipanggil Dargo, selaku Pendiri dan Ketua SH2G, kegiatan ulang tahun ini sempat vakum sejak Covid-19 di tahun 2020 melanda dunia dan Indonesia, akibatnya kegiatan anniversary setiap tahunnya tidak diadakan, namun di bulan Juni tahun ini dimana kegiatan luar ruang atau outdoor sudah diperbolehkan oleh pemerintah, SH2G pun menggelar acara besar-besaran di ulang tahunnya yang ke 11 dengan Grandprize satu unit sepeda motor.
Sontak puluhan komunitas mancing gabus dan alam liar ikut menyemarakkan ulang tahun ini hingga jumlah pesertanya diatas seribu orang dengan tiket murah meriah Rp 100 ribu perorang. ‘Luar biasa kegiatan ulang tahun SH2G pesertanya datang dari berbagai komunitas mancing alam liar khususnya gabus membludak dari berbagai kota di Pulau Jawa. Tiga bulan kami bekerja keras untuk mensukseskan acara ini. Alhamdulillah sukses dan berjalan lancar. Bapak Wakil Walikota Tangerang Selatan juga hadir di acara ini,” ujar Dargo senang kepada kabarmancing.com yang hadir di acara tersebut.
Acara dimulai sejak Sabtu siang 25 Juni dan acara lombanya digelar Minggu pagi 26 Juni 2022. Diawali dengan datangnya para angler maniak gabus ke lokasi untuk bermalam di tenda yang sudah disiapkan panitia bagi peserta yang datang pada hari Sabtu. Keesokan harinya lomba dimulai Minggu pukul 06.30 sampai jam 11 siang di sekitar area Situ Gintung.
Ribuan angler gabus mulai berpencar mencari spot andalan masing-masing mencari gabus dengan teknik casting menggunakan lure. Hadiah yang diperebutkan uang tunai untuk 3 juara yang berhasil strike gabus dengan ukuran terpanjang. Selain itu panitia juga menyiapkan Grandprize 1 unit sepeda motor yang diundi dari nomor peserta bagi yang beruntung usai acara.
Dari keterangan panitia, beberapa menit lomba mau usai, ikan gabus terpanjang masih di angka 42 cm. Dan hanya berapa ekor gabus saja terangkat oleh peserta lomba di danau yang luas di kawasan Tangerang Selatan tersebut. Usai lomba jam 11 siang, seluruh peserta menuju titik kumpul di panggung yang disiapkan. Sebelum pemenang lomba diumumkan, panitia saatnya memberikan doorprize persembahan dari sponsor dengan cara undi nomor peserta. Satu persatu yang beruntung menuju podium untuk menerima hadiah. Hadiah doorprize-nya pun banyak sekali.
Kemudian pukul 1 siang, H. Pilar Saga Ichsan selaku Wakil Walikota Tangerang Selatan datang dan hadir di tengah-tengah para castinger untuk memenuhi undangan dari SH2G. Diatas panggung, Pilar Saga memberikan kata sambutan yang intinya sangat mendukung kegiatan mancing yang semakin lama peminatnya semakin banyak.
Selanjutnya jam 2 siang pemenang lomba Anniversary ke 11 SH2G diumumkan yang dimulai dari urutan pemenang ketiga. Ya, ada 3 pemenang lomba ikan gabus terpanjang yang masuk podium juara. Hasilnya juara pertama dimenangkan Luax Cermat dan disusul 2 juara lainnya. Luax Cermat menjuari lomba dengan ikan gabus terpanjang 42 cm. Kemudian seluruh pemenang naik podium untuk menerima hadiah uang tunai dan hadiah beragam asesoris mancing dari sponsor yang jumlahnya banyak sekali.
Di akhir kegiatan Dargo merasa senang dan puas, bahwa kegiatan hari itu berjalan lancar, sukses, meriah dan semarak. “Alhamdulilah semuanya berjalan lancar sejak Sabtu kemarin sampai hari ini. Semoga kegiatan seperti ini bisa kembali SH2G lakukan di tahun depan dengan lebih meriah lagi,” pungkasnya usai memberikan hadiah kepada juara. Selamat bagi pemenang. Selamat ulang tahun untuk SH2G.(rambe/foto:dok.kabarmancing.com)
- Juara 1 Gabus Terpanjang / Luax Cermat AFT / 42 cm / Rp 5 Juta
- Juara 2 Gabus Terpanjang / Joko CRC / 32,5 cm / Rp 3 Juta
- Juara 3 Gabus Terpanjang / Real Racing / 31 cm / Rp 2,5 Juta
Related Posts
Berikut Umpan yang Digunakan Untuk Mancing Surf Casting
Kabarmancing Channel : Review Joran Gen 3 Ranjau 765, Untuk Harian, Lomba Mas, Galapung
Info Produk : Ril Captain ‘Standford’ Ball Bearing 6+1, Size 1000 s/d 4000
Kabarmancing Channel : Mandiri Porseni 2024, HUT Bank Mandiri Ke 26, Ikan 1 Ton
Umpan Air Tawar : 4 Macam Umpan Pancing Untuk Nila Liar Susah Makan
No Responses