Umpan AFS Rayakan Milad Pertama Mancing Bareng di Empang Kecil

Kabarmancing.com, Jombang, Ciputat, Tangerang Selatan – Usai merayakan Hari Raya Idul Fitri 1443 H, event mancing pun banyak digelar bertemakan Halal Bihalal dan ulang tahun mulai dari tiket murah sampai tiket puluhan juta rupiah. Salah satunya datang dari Umpan AFS yang menggelar kegiatan mancing bareng dalam rangka merayakan ulang tahun atau milad yang pertama.

Umpan AFS Spesial Jagung Amis

    Acara milad berlangsung di Pemancingan Empang Kecil Jalan Lombok No : 27, Jombang, Rawa Lele, Ciputat, Tangerang Selatan, Minggu, 15 Mei 2022. Dalam keterangannya tutur Arin owner Umpan AFS, acara mancing bareng yang digelar ini agar AFS lebih dekat lagi kepada para pemancing. Ya, Umpan AFS yang diluncurkan setahun lalu lambat laun mulai memikat hati para maniak ikan mas.

    “Ulang tahunnya yang pertama kegiatan yang saya gelar agar pemancing lebih dekat lagi dengan AFS. Di hari bahagia ini saya juga memberikan gratis tas pancing yang bertuliskan AFS Fishing Team berikut Umpan AFS ke peserta lomba. Alhamdulilah peserta senang dengan kegiatan ini,” ujar Arin kepada kabarmancing.com yang meliput kegiatan tersebut.

Arin (Owner Umpan AFS)

    Tambah Arin, setiap peserta dikenakan tiket lomba Rp 2 juta (komplit) perlapak satu joran. Hari itu tidak semua lapak penuh, hadiah dan ikan pun harus dikurangi Arin. Ikan rame yang turun 500 kg dan induk 60 kg. Pukul 10.15 lomba dimulai dan usai pukul 16.15 WIB. Dari pantauan kabarmancing.com cuaca yang panas belum mempengaruhi makan ikan. Ikan di lapak kiri kanan masih terus menyantap umpan sampai hujan turun siang harinya. Ikan induk mulai ramai di penimbangan guna mengetahui berat ikan untuk kategori juara terberat 1 sampai terberat 4.

    Ukuran ikan ramenya pun kecil sekilo 3, 4, 5 dan 6. Induk pertama yang naik dari lapak 16 dengan berat ikan 2,35 kg. Untuk bobot ikan diatas 3 kg belum terangkat. Dukungan sponsor pun berdatangan dan kata Arin ada puluhan sponsor meramaikan acara milad diantaranya Umpan Mami, Umpan NGS, KMKA, Samson Betawie Fighter, Raja Tetes Essen, Umpan Ikan Mas SKJ, Raja Bending, Rumah Jati Sutera, Roti Ajah, Umar Cathering, Brother Dog, Opang HD Channel dan kabarmancing.com.

Juara Induk Terberat 1 

    Arin menuturkan, Umpan AFS yang ia miliki punya kelebihan yaitu tidak perlu ditambah essen dan penggunannya mudah. Ada 3 produk Umpan AFS yaitu Umpan Spesial Jagung Amis, Bomber Pengumpul Ikan dan Kinoy Tawar untuk pengeras umpan. Dari semua produk tersebut di acara milad ini diberikan gratis ke peserta untuk dicoba.

    Kembali ke lomba, juara pertama sementara masih dipegang Petualang Lavender lapak 08 bobot ikan 3,70 kg di posisi kedua Umpan DK berat ikan 3,65 kg. Perolehan hasil sementara satu dan dua belum bisa dipastikan menang pasalnya waktu masih tersisa 3 jam lagi.

    Ikan rame terus menerus strike di lapak kiri kanan. Semua peserta sudah turun korang berarti sudah dapat ikan. Saat berbincang dengan Arin beliau mengatakan, di akhir acara jikalau ada peserta tidak dapat ikan alias zonk maka beliau akan mengembalikan uang tiket secara utuh. “Di akhir event ini siapa pun peserta dan berapa pun jumlah pesertanya tidak dapat ikan alias zonk saya akan kembalikan uang tiketnya utuh,” ujarnya. Namun sampai acara selesai seluruh peserta dapat ikan tidak ada yang zonk.

Arin serahkan hadiah kepada Juara Induk Terberat 2 (kiri) & Juara Induk Terberat 3 (kanan)

    Suasana lomba siang harinya sampai selesai masih disiram hujan dan gerimis. Semua peserta masih semangat dan lanjut terus untuk memenangkan lomba. Roni Paporonz selaku panitia acara dari Empang Kecil mengumumkan pukul 16.15 acara berakhir dan seluruh peserta angkat joran untuk penghitungan ikan rame total di lapak masing-masing.

Juara Induk Terberat 4 (kiri) & Juara Induk Terbanyak Tunggal (kanan)

    Hasil dari lomba Milad Pertama Umpan AFS pun dimenangkan Juara Induk 1 diraih Petualang Lavender lapak 08 dengan bobot ikan 3,70 kg dilanjut Juara Induk 2 dari Umpan DK asal lapak 21. Selanjutnya Arin menyerahkan hadiah kepada sang juara.

Juara Total Rame Ekor 1, 2, 3, 4 & Juara Merah Terbanyak foto bersama 

    “Alhamdullilah acara berjalan lancar dari pagi sampai sore, walau cuaca mendung dan hujan, peserta semuanya puas dan senang. Semoga Umpan AFS melekat di hati para pemancing ikan mas dan dikenal luas. Mudah-mudahan tahun depan kegiatan Milad AFS lebih ramai lagi dan meriah. Terima kasih kepada peserta, komunitas mancing dan dukungan sponsor. Sampai jumpa di event AFS berikutnya,” pungkas Arin sore itu.(rambe/foto:dok.kabarmancing.com)

  • Juara Induk 1 / Petualang Lavender / Lapak 08 / 3,70 Kg
  • Juara Induk 2 / Umpan DK / Lapak 21 / 3,65 Kg
  • Juara Induk 3 / H. Erlan / Lapak 35 / 3,40 Kg
  • Juara Induk 4 / Aa Jebred / Lapak 45 / 3,25 Kg
  • Juara 1 Total Rame Ekor / Bos Palem / Lapak 47 / 284 Ekor
  • Juara 2 Total Rame Ekor / H. Toyong / Lapak 06 / 210 Ekor
  • Juara 3 Total Rame Ekor / Bolang Junior / Lapak 24 / 187 Ekor
  • Juara 4 Total Rame Ekor / Bolang / Lapak 05 / 177 Ekor
  • Juara Merah Terbanyak / Putri Jaya & Wyang Sakti 1 / Lapak 31 & 44 / 3 Ekor
  • Juara Induk Terbanyak / Bolang Junior / Lapak 24 / 3 Ekor
example banner example banner

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below

No Responses