Umpan Air Tawar : Racikan Umpan Ikan Mas Murah Meriah

Kabarmancing.com – Masih mengulas umpan pancing untuk kolam pancing ikan mas, kali ini kami sajikan ramuan umpan murah meriah. Bahan-bahan yang dibeli harganya pun terjangkau. Setelah semua bahan disiapkan lalu ikuti aturan cara membuatnya atau meraciknya. Setelah umpan jadi silahkan untuk mencoba. Berikut penjelasannya :

 

Bahan – bahan :

  • 1 Butir Telur Asin
  • 1 Bungkus Pellet Jitu Pancing
  • 1 Bungkus Biskuit (boleh memakai merek apa saja)
  • Air Panas (menyesuaikan)

 

Cara membuatnya :

  • Siapkan mangkok atau sejenisnya sebagai wadah
  • Siap sendok untuk mengaduk dan menghaluskan adonan umpan
  • Jika sudah siap, masukkan biskuit kelapa paling tidak 2 buah
  • Haluskan biskuit menggunakan sendok
  • Selanjutnya silahkan masukkan telur asin. Perlu diingat, Anda tidak perlu
    memisah bagian putih dan kuning telur, alias masukkan saja semuanya.
  • Tuangkanlah air panas agar adonan bisa tercampur, pastikan tidak terlalu lembek dan juga tidak terlalu kering. Aduklah menggunakan sendok.
  • Sembari terus mengaduk adonan, masukkan satu bungkus pellet jitu pancing secara perlahan.
  • Apabila adonan sudah memiliki tekstur yang pas (tidak lembek dan tidak kering), maka umpan mancing sudah siap digunakan. Selamat mencoba.(www.akuatik.id/foto:dok.kabarmancing.com)
example banner example banner

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below

No Responses