Telaga Murnie : Khusus Mancing Kiloan. Ada Bawal, Patin, Mas, Lele & Mujair

Telaga Murnie 1

Kabarmancing.com, Pondok Aren, Tangerang Selatan – Mau mancing dengan jenis ikan beragam, disinilah tempatnya. Ya, pemancingan Telaga Murnie di daerah Perigi, Pondok Aren, Tangerang Selatan dikenal banyak menyediakan kolam pemancingan yang dihuni berbagai jenis ikan. Ada ikan bawal, patin, mas, lele, gurame dan mujair. Dari sekian jenis ikan tersebut terserah Anda mau pilih pemancingan mana yang ada di Telaga Murnie.

    Itulah sekelumit tentang Telaga Murnie. Lokasinya yang luas, asri dan nyaman apalagi jika kita membawa keluarga pun menjadi tempat mancing pilihan berikutnya yang wajib kita datangi.

    Telaga Murnie 7Ketika kabarmancing.com menyambangi pemancingan ini, situasinya di hari Sabtu ramai sekali, ya selain pemancing umum kebetulan hari itu ada komunitas mancing dari bank swasta sedang menyewa kolam tersebut, jadi bisa digambarkan suasananya ramai dan hampir semua kolam yang ada penuh terisi oleh pemancing mulai orang dewasa dan anak-anak.

    Salah satu karyawan Telaga Murnie, Udin, yang ditemui mengatakan, sistem main di pemancingan ini untuk semua kolam berlaku kiloan, untuk mancing harian dan lomba tidak ada atau tidak disediakan pemilik kolam. Secara detail karyawan ini pun menjabarkan berapa banyak kolam yang ada. “Ada 7 kolam kiloan dari 7 kolam kiloan itu empat kolam berukuran besar,” katanya sambil menunjuk dimana letak kolam besar itu.

        

Dilarang melepas kembali

    Dari 7 kolam tersebut, kolam pertama diisi ikan patin dengan ukuran luas 7 x 8 meter, kolam kedua ikan bawal dengan ukuran 5 x 11 meter, kolam ketiga 9 x 6 meter yang dihuni ikan bawal super dan patin super namun bentuk kolam ini tidak kotak seperti umumnya dan kolam keempat ukuran 10 x 12 meter dihuni ikan lele. Dari keempat kolam itu ukurannya semua besar.

    Telaga Murnie 8Kolam ukuran kecil ada 3 diantaranya 4 x 6 meter yang dihuni ikan mujair dan 8 x 6 meter yang dihuni ikan gurame dan terakhir kolam penampungan dengan ukuran luas 4 x 6 meter. Dari keseluruhan lahan di Telaga Murnie kata Udin luasnya 4200 meter.

    Tujuh kolam pemancingan tersebut letaknya ada di kiri dan di sebelah kanan dengan ukuran luasnya saling berbeda. Karena setiap kolam itu dikhususkan untuk kiloan maka aturan-aturan ketat diberlakukan disini, terlihat di setiap kolam ditempel secarik kertas peringatan untuk aturan mancing seperti dilarang melepas ikan kembali ke kolam yang sudah terkena pancing dan jika itu dilanggar maka si pemancing kena sangsi atau denda.

    Telaga Murnie 2Bagaimana dengan harga ikan yang berlaku di Telaga Murnie, dari brosur yang diberikan kepada kabarmancing.com disitu tertulis harga-harga ikan yang dipancing dan diterapkan, seperti harga ikan mujair, bawal, patin dan lele dibandrol Rp 25 ribu perkilogram, ikan mas, patin super, bawal super dikenakan perkilogramnya Rp 35 ribu, dan ikan gurame Rp 50 ribu perkilogram dan gurame super Rp 70 ribu perkilogram.

    Di akhir perbincangan dengan Udin, beliau menambahkan Telaga Murnie buka dari pagi sampai sore dengan fasilitas yang ada, pastinya ada kantin yang terlihat bersih dengan berbagai menu makanan khas pemancing, ada toilet, toko umpan yang mennyediakan umpan jadi, mushola dan lahan parkir. Untuk parkir pun membuat pemancing senang datang kesini masalahnya lahan parkirnya tepat berada di samping kolam, jadi jangan takut mobil atau motor Anda hilang digondol pencuri, pasalnya saat Anda mancing mobil atau motor yang Anda parkir terlihat jelas, jadi tidak mengganggu aktifitas mancing. (rambe/foto:dok.kabarmancing.com)

Pemancingan Telaga Murnie
d/a Perigi Baru, Pondok Aren, Tangerang Selatan
Telp : 0878-70133181

example banner example banner

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below

No Responses